Serap Aspirasi, Anggota DPRD Tubaba Dapil I Adakan Reses

SIDAKPOST.ID, TUBABA – Komisi C DPRD Tubaba dapil I Kecamatan Tulang Bawang Tengah, Kabupaten Tulang Bawang Barat, melaksanakan giat Reses di Tiyuh Pulungan Kencana, Kamis (21/12) kemarin.

Hadir dalam Reses tersebut, Yantoni, SH, waka I, Ketua Komisi C, Paisol, SH, Ponco Nugroho,H Raden Anwar, Salmani, Budi yanto, Soleh, Githo. Hadir juga, Jepala Tiyuh Pulung Kencana, Abdul Rojak dan ratusan masyarakat setempat.

Ketua Komisi C DPRD Kabupaten Tubaba Paisol, SH mengatakan, Reses ini sengaja dilaksanakan untuk menyerap Aspirasi dari masyarakat yang ada di Dapil pemihan. Selain itu melaksanakan kunjungan kerja disetiap Dapil satu.

Baca Juga :  Diskusi SKK Migas dan PetroChina Dihadiri Gubernur Al Haris

“Tujuan Reses yang kami laksanakan selain kunjungan kerja di Dapil Masing-masing, kami juga menyerap secara langsung apa Aspirasi yang ada di Masyarakat Wilayah pemilihan yang ada. Semua Aspirasi yang disampaikan akan kita terima untuk direalisasikan,” kata Paisol.

Baca Juga :  Reses Perdana, Ketua DPRD Tebo Cek Bangunan SD Islam

Menurut Paisol, semua Aspirasi dari masyarakat akan ditampung. Dalam Reses kali ini, masyarakat masih mengharapkan pembuatan Sertifikat tanah di permudah, pelebaran Jalan
dan masih banyak Aspirasi yang lain.

“Yang jelas, semua Aspirasi akan kami tampung dan pelaksanaan semua yang dikehendaki oleh masyarakat akan kami laksanakan dengan Sungguh-sungguh secara sekala Prioritas dan tepat guna bagi masyarakat yang ada di dapil satu,” tukasnya. (her)