Naas Hindari Pemotor, Truck Ini Malah Hantam Tiang Listrik

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Peristiwa kecelakaan di jalan Lintas Bungo-Jambi kembali terjadi. Belum lama ini terjadi tabrakan hebat menewaskan satu orang. Kini Sebuah truk menabrak tiang listrik yang terpancang dimedian jalan.

Kejadian terjadi di Simpang empat Dusun (Desa-red) Tanjung Menanti, Kecamatan Bathin II Babeko, Kabupaten Bungo Jambi, Sabtu (14/10/2017).

Supir yang tidak mau diketahui identiasnya ini, diduga mengendarai truk dengan kecepatan tinggi. Sehingga hampir menabrak sebuah sepeda motor yang tiba-tiba mengerem mendadak didepannya.

Baca Juga :  Kapolda Jambi Sambut Kunker Presiden RI

Beruntung truk bernomor polisi B 9230 UCB itu langsung menghindar. Namun truk tersebut menghantam satu tiang listrik.

“Pengendara motor itu tiba-tiba mengerem mendadak, mungkin karena melihat ada tiang listrik didepannya. Truk langsung banting stir. Daripada tabrak orang, lebih baik tabrak tiang,” kata Amir (55) saksi mata.

Amir menyebutkan saat kejadian terkejut mendengar benturan keras tepat tidak jauh dari rumahnya, atau tempat kejadian perkara (TKP).

“Saat dengar benturan keras, dan melihat langsung kiranya rebah kewarung, kita udah takut, tapi tiang listriknya malah menimpa mobil itu,” ungkapnya.

Baca Juga :  Hindari Pemotor, Mobil Kijang Hantam Tiang Listrik

Tidak lama setelah kejadian, petugas PLN rayon Bungo datang dan langsung membawa sopir ke kantor PLN untuk meminta keterangan kejadian. Sementara korban dalam kejadian ini tidak ada, dan sopir sendiri juga selamat dari maut.

Untuk diketahui pada malamnya pihak PLN langsung mengevakuasi truk dengan mobil derek. Akibat kejadian ini, beberapa fungsi PLN tampak rusak.(zek).