Hindari Pemotor, Mobil Kijang Hantam Tiang Listrik

SIDAKPOST.ID, MERANGIN – Warso (45) warga yang tinggal di Kelurahan Pematang Kandis, menabrak tiang listrik di jalan Lintas Sumatera, akibatnya mobil kijang BH 1521 FJ, yang dikendarai ringsek dan tiang listrik yang di tabraknya roboh.

Peristiwa ini terjadi, setelah Warso melaksanakan takziah di rumah keluarganya. Menurut informasi yang didapat, mobil yang dikemudi Warso melaju kencang, sertiba di lingkungan Sungai Piul jalan menurun.

Saat itu juga di depan ada kendaraan iring-iringan, ketika dia hendak menyalip datang dari arah berlawan sebuah sepeda motor. Karena Warso panik, dirinya berusaha menghidari pemotor dari arah berlawanan akhirnya mobil dia dibanting ke samping kiri jalan.

Baca Juga :  Naas Hindari Pemotor, Truck Ini Malah Hantam Tiang Listrik

Naas setelah ia membanting stir ke kiri rupanya tak disangka ada tebing. Sehingga laju kendaraan yang dikemudi Warso menghantam tiang listrik.

“Saya baru pulang takziah di rumah keluarga. Tadi saya menghindari tabrakan dengan pemotor yang melaju dari arah berlawanan. Saat itu panik dan langsung menabrak tiang PLN, tapi keluarga saya selamat,” ungkap Warso.

Baca Juga :  Pj Bupati Tebo Cek Perbaikan Jalan, Betung Bedarah Barat - Muara Tabir

Kasat Lantas Polres Merangin, Iptu Adli membenarkan kejadian tersebut, tadi anggotanya masih berupaya melakukan evakuasi kendaraan yang tertimpa tiang PLN.

“Benar ada laka tunggal, namun tidak ada korban jiwa,anggota juga masih berusaha mengevakuasi kendaraan yang masih tertimpa tiang PLN akibat di tabrak korban,” jelas Kasat Lantas.

Sementara itu Heru kepala Ranting PLN Cabang Bangko, mengatakan akibat kejadian tersebut sedikitnya ada dua kecamatan harus dilakukan pemadaman sementara. “Akibat peristiwa ini, ada beberapa kecamatan harus dilakukan padamkan sementara,” ujarnya. (fri)