SIDAKPOST.ID, BUNGO – Keterbatasan bukan jadi penghalang bagi siswa yang berkebutuhan khusus. Sama halnya dengan siswa Sekolah Luar Biasa Negeri (SLBN), Muara Bungo, yang sudah banyak meraih prestasi.
Kepala SLBN Muara Bungo, Siti Ngaisiah, mengatakan SLBN sudah banyak mengharumkan nama Kabupaten Bungo, baik ditingkat provinsi maupun nasional.
“Alhamdulillah prestasi sudah sampai ke nasional, juara lomba menyanyi di Bangka Belitung tingkat nasional masuk enam besar. Ada yang baru pulang dari Jakarta, lomba literasi pembuatan komik, dengan membuat cerpen, untuk anak tunanetra dengan tunarungu. Juara satu tingkat provinsi, dan mewakili Jambi ditingkat nasional. Juara nasional belum kita dapat, namun ini pertama kali baru diadakan,” ujarnya, Sabtu (01/12).
Selain itu, Siti Ngaisiah menuturkan, siswanya juga ikut serta dalam Pekan Paralympic Provinsi ( Peparprov) Jambi VI tahun 2018.
“Dari sekolah SLBN mengirim 9 siswa, dan alhamdulillah ada yang dua orang tunanetra Udiah dan Luluk juara 1 cabang olahraga atletik, Via juara 1, dan juara lari sprint jarak 400 meter, Seprianda juara 1. Alhamdulillah yang juara 1 ada enam ooran,” tambahnya.
Saat disinggung mengenai fasilitas yang masih kekurangan Ia menuturkan SLBN Muara Bungo, masih kekurangan ruang kelas.
“Ada lima jurusan yang ada di SLBN, jurusan A untuk tunanetra, dan jurusan B untuk tunarungu, jurusan C untuk tunagrahita, jurusan D untuk tunadaksa, dan jurusan F untuk autis. Sedangkan Kalau untuk fasilitas, yang sangat kita butuhkan, ruang kelas,” pungkasnya. (jul)