Jelang Ramadhan, Babinsa Koramil 06 Muara Bungo Pantau Harga Sembako

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Menjelang bulan suci Ramadhan 1440 H, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 416-06/Muara Bungo, Kodim 0416/Bute, melaksanakan pemantauan harga Sembilan Bahan Pokok (Sembako) di pasar-pasar tradisional dalam wilayah tugas masing-masing.

Seperti hal dilakukan oleh Babinsa Koramil 416- 06/Muara Bungo, Koptu Mulyadi Tanjung yang melaksanakan pemantauan harga Sembako di Pasar Tradisional Pasar Atas Muara Bungo, Minggu (5/05/2019).

Danramil 416-06/Muara Bungo, Kapten Arm Abasri mengatakan, kegiatan ini tak lain, untuk melihat secara langsung perkembangan harga Sembako yang dijual di pasar-pasar tradisional.

Baca Juga :  Jenderal TNI Dudung Abdurachman Resmi Menjabat Kasad

Sebagaimana diketahui, menjelang hari-hari besar, harga sembako di pasaran kerap kali mengalami kenaikkan yang tidak wajar. Akibatnya, para konsumen merasa kesulitan untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga.

“Walau harus naik, tetap saja harus sebatas kewajarannya, sehingga masyarakat tidak kesulitan untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga saat bulan puasa nanti,” kata Danramil.

Baca Juga :  Babinsa Serda Toni dan BKTM, Patroli Pam Natal di Gereja

Dari hasil pemantauan Babinsa papar Danramil, sebagian besar harga Sembako masih stabil, hanya beberapa saja yang mengalami kenaikkan harga, namun tidak terlalu signifikan.

“Untuk sementara ini harga masih terbilang stabil, hanya beberapa barang yang naik, tapi masih dapat terjangkau oleh masyarakat,” kata Danramil. (zek)