SIDAKPOST.ID, TEBO – Wujud manunggalnya TNI dengan rakyat di implimentasikan oleh para Babinsa yang bertugas diwilayah binaannya, seperti yang dilakukan oleh Babinsa Serma Suraji dari Koramil 416 – 07/Rimbo Bujang menggelar gotong royong bersama warga mencari kayu bakar untuk keperluan hajatan warga di desa binaannya.
Kerukunan keguyuban gotong royong bersama warga mencari kayu bakar ini , untuk keperluan hajatan pesta perkawinan atau pernikahan anak Misroni warga Desa Purwo Harjo Kecamatan Rimbo Bujang Kabupaten Tebo.
Babinsa Serma Suraji dikonfirmasi menyebutkan, pihaknya membenarkan dirinya bersama warga bergotong royong mencari kayu bakar untuk keperluan hajatan pesta perkawinan anak Misroni warga Purwo Harjo.
“Budaya gotong royong saling bahu membahu warga Purwo Harjo sejak dulu hingga sekarang masih eksis bertahan, bergotong royong merupakan wujud persatuan indonesia yang harus terus dipertahankan,”kata Babinsa Serma Suraji, Kamis (2/5/2019).
Dilain tempat, Misroni sohibul hajat warga Purwo Harjo menuturkan, dirinya sekeluarga mengucapkan terima kasih kepada Babinsa yang ikut guyub membaur bersama warga mencari kayu bakar dan kegiatan lainnya.
“Terima kasih kepada Bapak Babinsa Serma Suraji yang sudah ikut membaur dengan warga bergotong royong memcari kayu bakar, keakraban dan kehadiran Babinsa ditengah masyarakat untuk membawa kesejukan perdamaian di desa,”pungkas Misroni. (asa)