SIDAKPOST.ID, BUNGO – Kecelakaan Lalu lintas kembali terjadi di wilayah hukum Polres Bungo. Kali ini kecelakaan terjadi di Jalan Lintas Sumatera, Km 21 arah Padang, tepatnya di Dusun Sungai Mancur, Kecamatan Tanah Sepenggal Lintas, Rabu (07/11).
Kecelakaan terjadi antara kendaraan roda empat jenis Pajero dengan nomor polisi BH 1256 KK dengan kendaraan roda dua jenis Suzuki Shogun nomor polisi BH 5443 KB. Malang bagi pengendara roda dua, ia tewas di Rumah Sakit Umun Muara Bungo.
Saksi mata, Novrizal mengatakan kecelakaan berawal dari kendaraan roda empat yang dikemudikan Fitra Novri (34) warga Jujuhan, datang dari arah Bungo ke arah Padang.
Setibanya di Km 21, kendaraan rida empat menghantam kendaraan roda dua yang dikemudikan Hermanto (50) warga Dusun Sungai Mancur, Kecamatan Tanah Sepenggal Lintas.
“Saat kecelakaan, pengendara sepeda motor ingin menyeberang jalan. Disaat yang bersamaan datang mobil Pajero dari arah Bungo. Dan mobil menghantam motor Shogun,” jelas Novri.
Melihat adanya kecelakaan, ia bersama warga lain langsung berinisiatif membawa korban ke RSUD Muara Bungo.
“Setelah dibawa ke Rumah Sakit Muara Bungo, pengendara motor meninggal dunia,” jelasnya. (jul)