SIDAKPOST.ID, TEBO – Peduli terhadap kesehatan anak di wilayah binaan, Babinsa Sertu Heri Suseno Koramil 416-07/Rimbo Bujang Kodim 0416/Bute menyambangi kegiatan Posyandu Mawar, bertempat di Desa Sari Mulya Kecamatan Rimbo Ilir Kabupaten Tebo, Senin (17/02/2025).
Sambang dan komsos yang dilakukan Babinsa ini bukti kepedulian Kepada warga binaan bukan hanya soal kamtibmas saja juga penting seperti kesehatan masyarakat, terutama tentang kesehatan anak – anak bawah lima tahun (balita) supaya tidak mengalami gizi buruk atau Stunting.
” Ibu hamil dan balita harus secara rutin mengikuti kegiatan Posyandu sehingga kesehatan akan terpantau, angka kematian ibu hamil dan gizi buruk bagi balita akan dapat diminimalisir, ” Ujar Sertu Heri Suseno.
” Komsos ini juga dimaksudkan untuk memberikan semangat kepada kader Posyandu agar selalu mengajak ibu hamil dan ibu yang memiliki anak bayi dan balita untuk rutin memeriksakan kehamilan dan bayinya di Posyandu setiap bulannya, agar mengetahui perkembangan anak dan masa pertumbuhan anak sekaligus mengetahui kondisi kesehatan ibu dan anak, ” ungkap Sertu Heri.
Bidan Desa Sari Mulya, Yuli mengapresiasi Babinsa yang setiap giat Posyandu selalu hadir, ini bentuk kolaborasi petugas kesehatan dengan Pemdes dan Babinsa yang solid, semoga anak-anak semakin sehat dan terhindar dari stunting.
” Terima kasih kepada bapak Babinsa yang selalu memperhatikan kesehatan warga, selalu hadir dan mengatasi kesulitan warga, ” tutup Bides, Yuli. (asa)