SIDAKPOST.ID,TEBO – Sterilkan masuknya tahun baru 2018 Kapolsek Rimbo Ilir pimpin langsung patroli rutin cipta kondisi dengan target sasaran titik rawan premanisme dan tempat yang dicurigai menjual minuman keras (Miras), Sabtu (30/12/2017) malam.
Patroli malam hari yang digelar personel Polsek Rimbo Ilir dengan mendatangi sejumlah warung untuk mengecek perdagangan yang sengaja menjual miras. Serta tempat yang dianggap rawan beroperasi preman jalanan.
Kapolsek Rimbo Ilir Iptu Kristian Susanto, melalui, Bhabinkamtibmas Bripka Dadan Juanda kepada sidakpost, membenarkan pihaknya melakukan patroli rutin dengan meraziai warung atau kedai yang dicurigai menjual miras maupun tuak.
”Benar, kita meraziai sejumlah warung atau kedai yang menjual miras dan tuak, apabila kedapatan menjual minuman yang memabukkan tesebut langsung kita amankan, “jelas Bripka Dadan.
Bukan hanya tempat yang dicurigai menjual w Cipta kondisi dimaksudkan agar suasana pergantian tahun atau masuknya tahun baru, tercipta aman dan kondusifitas di wilayah hukum Polsek Rimbo Ilir. Kepada masyarakat mari kita jaga Kamtibmas jelang pergantian tahun, ” tukasnya. (asa)