Bupati Bungo, H Mashuri Resmi Kukukan 68 Anggota Paskibra

SIDAK POST.ID, BUNGO – Jelang HUT RI ke-73, Sebanyak 68 anggota Paskibra Bungo tahun 2018, resmi di kukuhkan dan dilantik oleh Bupati Bungo H Mashuri dan bertindak bertempat di Wisma Alisudin, pada Rabu (15/8/2018) Malam.

Plt. Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kabupaten Bungo, Tobroni Yusuf mengatakan, seluruh anggota Paskibra yang dilantik sebanyak 68 anggota Paskibraka.

“Sebelum dilantik adik-adik sekalian harus lebih mengenal jati diri kita sebagai penerus bangsa dan negara,untuk menjadi ujung tombak dalam pembangunan, dan persatuan bangsa,” ungkap Tobroni Yusuf.

Baca Juga :  Dispora Ucapkan Terima Kasih kepada Anggota Paskibra

Sementara itu, Bupati Bungo H. Mashuri dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada seluruh anggota Paskibra Kabupaten Bungo, yang pada hari ini telah dilantik.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten bungo mengucapkan selamat atas terpilih sebagai anggota Paskibra tahun 2018 ini yang resmi dilantik,” kata H Mashuri.

Mashuri juga berharap kepada seluruh anggota Paskibra Bungo, untuk dapat menjadikan generasi penerus bangsa yang maju dan unggul serta memiliki integritas yang baik tentunya.

“Sekali lagi saya ucapkan selamat kepada Paskibra Bungo, dan selamat bertugas pada upacara peringatan pada 17 agustus nanti. Semoga dapat menjalani amanah ini dengan baik, sukses dan mampu memberikan warna dalam kegiatan ini,” harapnya.

Baca Juga :  Babinsa Heri Suseno dan Staf Desa, Latih Paskibra Sari Mulya

Acara ini juga dihadiri oleh Wakil Bupati Bungo H. Safrudin Dwi Apriyanto, Ketua TP PKK Hj. Verawaty Mashuri, Sekda Bungo, H. Ridwan Is, Ketua GOW Nining Wilasari Apri, Unsur Forkompimda.

Ketua DWP Yulias fayanti Ridwan, Plt. Kepala Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata,Tobroni Yusuf, Para Kepala OPD, Staf Ahli dan Asisten, pembina dan pelatih paskibraka, serta orang tua Paskibra dan tamu undangan lainnya. (jul)