SIDAKPOST.ID,TEBO – Untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat atau umat kristiani dalam melaksanakan kebaktian di Gereja, Polisi berbaju dinas lengkap selalu hadir ditengah masyarakat maupun Gereja dan lainnya.
Seperti yang dilakukan oleh personil Polsek Rimbo Bujang saat melakukan pengamanan di tempat ibadah setiap hari minggu dan Bhabinlamtibamas juga turut aktif pengamanan Gereja yang ada di wilayah binaannya.
Kanit Patroli bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan pengamanan di Gereja Huria Kristen Batak Protestan (HKBP) Jlan iSultan Taha Kelurahan Wirotho Agung Kecamatan Rimbo Bujang Kabupaten Tebo, Minggu (20/05/2018).
Tampak disela-sela pengamanan kegiatan kebaktian umat kristiani, Bripka Sugiyono bersama Brigpol Roy Situmorang menyapa ibuk-ibuk jemaat gereja HKBP yang sedang duduk dan mengasuh anak-anaknya yang masih kecil serta menyampaikan pesan-pesan kamtibmas.
“Metode yang dilakukan ini, merupakan langkah preventif dalam menciptakan kamtibmas yang kondusif. Terpenting adalah apabila ada seseorang yang mencurigakan, yang tidak dikenal memasuki areal Gereja dan mengikuti kegitan ibadah, maka segera melaporkan ke pihak terkait ataupun langsung ke Polsek Rimbo Bujang namun harus tenang dan jangan panik,” ujar Kanit Patroli Bripka Sugiyono.
Terpisah, Kapolsek Rimbo Bujang Iptu Rezka Anugras,S.IK saat dikonfirmasi pihaknya membenarkan bahwa, Polsek Rimbo Bujang menurunkan personil bersenjata lengkap.
Hal itu dilakukan, untuk memberi rasa aman bagi saudara kita umat kristiani dalam melaksanakan kebaktian di gereja. Dan pengamanan itu merupakan agenda rutin dari Polsek Rimbo Bujang.