Porprov 2018, Koni Kota Sungai Penuh Tekankan Persiapan Intensif

SIDAKPOST.ID, SUNGAI PENUH – Jelang  perhelatan Pekan Olah Raga Provinsi (Porprov) Jambi 2018, berbagai persiapan terus dimatangkan oleh Koni Kota Sungai Penuh.

Hal ini dibuktikan dengan, pengurus Koni Kota Sungai penuh mengumpulkan para pengurus Cabor dalam rangka membahas berbagai persiapan menyongsong hajatan olahraga akbar di Provinsi Jambi.

Baca Juga :  Antisipasi Lonjakan Kasus Covid -19 Pemkot Sungai Penuh Tiadakan Pasar Beduk dan Safari Ramadhan

“Silahkan setiap Cabor untuk memetakan potensi medali yang bisa kita raih di arena Porprov nanti,” sebut Toni Indrayadi, Ketua  Koni Kota Sungai penuh didampingi Sekretaris Koni, Dedi Iryanto.

Pengurus Koni  meminta kepada semua cabor menyiapkan dan menyerahkan proposal usulan nama atlit, pelatih, dan peralatan tanding untuk keperluan persiapan dan latihan.

Baca Juga :  Halal Bihalal Pemkot Sungai Penuh Bersama Gubernur Jambi

“Koni Kota Sungai Penuh dalam Porprov besok menargetkan perbaikan peringkat pada ajang Porprov Bungo Tebo yang dijadwalkan digelar pada September 2018 mendatang,” tutupnya. (ly)