SIDAKPOST.ID, TEBO – Kanit Binmas Aiptu Marfin dari Mapolsek Kecamatan Tebo Ulu Kabupaten Tebo, ikut mengamankan pengumuman kelulusan UNBK di SMAN 1 Tebo, Selasa (2/5/2017). Jumlah Siswa SMAN 1 Tebo sebanyak 135 orang, yang ikut UNBK hanya 132 Siswa.
Kapolsek Tebo Ulu Iptu Asep Ruhyana, melalui Kanit Binmas Aiptu Marfin kepada sidakpost.id mengatakan, membenarkan dirinya ikut mengamankan Pengumuman Kelulusan UNBK di SMAN 1 Tebo.
Dihimbau kepada para Siswa setelah pengumuman kelulusan tidak dibenarkan Siswa untuk konvoi kebut- kebutan baik mengunakan kedaran roda dua dan roda empat.
Hal tersebut, akan menganggu ketertiban umum di jalan dan tidak dibenarkan juga untuk coretan baju dan lebih baik baju di simpan atau diberikan kepada rekan atau teman yang kurang mampu.
”Bagi Siswa yang tidak lulus agar tidak menyalahkan guru, jangan melakukan tindakan anarkis merusak fasilitas Sekolah,”Tegas Aiptu Marfin, di hadapan Siswa.
Kepala sekolah SMAN 1 Tebo Emi Relli,S.Pd, megucapkan terimakasih kepada Personil Polsek Tebo Ulu, yang telah ikut melakukan Pengamanan hasil Kelulusan UNBK di SMAN 1 Tebo sehingga suasana kondusif.
Diharapkan jalinan yang baik antar Polsek dan SMAN 1 Tebo semakin harmonis. ”Siswa SMAN 1 Tebo berjumlah 135 orang,yang ikut UNBK hanya 132 Siswa Siswi sementara yang 3 Orang tidak mengikuti UNBK, ”Pungkas Emi Relli. (asa/zam)