Personil Damkar Bantu Lepaskan Cincin Dijari Tangan Warga Membengkak

SIDAKPOST.ID, TEBO – Personil Damkar Pos Rimbo Bujang di Jalan Pahlawan Kelurahan Wiroto Agung Kecamatan Rimbo Bujang Kabupaten Tebo, didatangi warga komplek SMPN 3 Tebo bernama Risihul Anwar (25) dengan tujuan meminta tolong kepada petugas Damkar untuk membantu melepaskan Cincin nikel putih yang dipakai dijari manis tangannya.

Pasalnya, Cincin nikel yang dipakai dijari manis tangan Risihul Anwar sudah lama dirasakan sangat ketat hingga jari tangannya membengkak, tapi apa daya Cincin sudah diupayakan dicopot hasilnya tidak bisa dilepas, hingga upaya alternatif mohon bantuan petugas Damkar untuk membantu melepas Cincin tersebut.

Danpos Damkar dan penyelamatan  Kecamatan Rimbo Bujang Sumadi dikonfirmasi sidakpost.id menjelaskan, bahwa Cincin dijari manis Risihul Anwar
sudah ketat dipakai hingga jari tangannya membengkak dan susah untuk dilepas, lanjut dia datang ke Pos Damkar meminta tolong dilepaskan Cincinnya.

Baca Juga :  Polres Tebo Pengamanan, Aksi Aliansi Masyarakat Cinta Damai di Bawaslu

“Cincin itu kalau tidak dilepas bisa jari tangannya bertambah membengkak dan bisa berakibat fatal terhadap kondisi tangannya, Alhamdulillah tak sampai setengah jam Cincin bisa dilepas dari jari tangan Risihul Anwar, ” terang Sumadi, Selasa (22/11/2022).

Sambung Danpos, tugas Damkar bukan hanya memadamkan api saja, tapi ada tugas evakuasi dan penyelamatan non kebakaran seperti evakuasi hewan ternak warga yang terjebak di suatu tempat.

Baca Juga :  Babinsa Misnadi : Nuzulul Quran Malam Penuh Keberkahan

Juga mengevakuasi Tawon ganas dilingkungan rumah warga, evakuasi ular masuk rumah warga. Bahkan kerap dimintai bantuan oleh warga membuka cincin yang dipakai di jari manis yang susah di buka atau dilepas.

“Ini merupakan keterampilan dari Regu Damkar Pos Rimbo Bujang, maka cincin tersebut berhasil dilepaskan dengan alat khusus yang dimiliki petugas Damkar Pos Rimbo Bujang, ” tutup Danpos. (asa)