Tebo  

Peringati Hari Ibu, Wabup Tebo, Ajak Semua Pihak Sayangi dan Hormati Ibu

SIDAKPOST.ID, TEBO – Wakil Bupati Tebo Syahlan, mengajak semua pihak, selalu menyayangi dan menghormati Ibu yang melahirkan dan membesarkan. Jangan sekali-kali mereka disakiti dan membuat mereka sedih.

Hal itu, disampaikan wabup saat menghadiri acara jalan sehat dan senam bersama keluarga, dalam rangka Peringatan Hari Ibu (PHI) Ke 91 Tahun 201, di Kawasan Wisata Tanggo Rajo Muara Tebo, Minggu (8/12).

Turut hadir unsur forkompimda Tebo serta para OPD dan ketua DPW Tebo, Persit, Bhayangkara dan masyarakat setempat. Peringatan Hari Ibu Ke 91 yang mengambil tema. ” Perempuan Berdaya Indonesia Maju”.

Baca Juga :  Kapolsek Vll Koto Ilir, Himbau Warga Jangan Panik Hadapi Corona

Wabup Tebo Syahlan mengatakan, pihaknya mengucapkan selamat hari ibu untuk seluruh ibu yang ada di Indonesia, terima kasih atas belas kasih dan jasa – jasa Sang Ibu yang tak terhingga terhadap anaknya.

Baca Juga :  Bupati dan Wabup Tebo Hadiri Sidang Paripurna HUT RI Ke 76

“Semoga kita semua selalu memberikan yang terbaik kepada ibu kita, selalu menyayangi dan menghargainya. Terima kasih teruntuk Ibu di seluruh Indonesia,” ungkap Syahlan. (asa)