SIDAKPOST.ID, JAMBI – Dalam menekan laju angka inflasi di sebabkan komoditi beras. Pemprov Jambi melakukan apel bersama pencanangan gerakan serentak pembelian beras lokal bagi ASN se-Provinsi Jambi di halaman kantor Gubernur Jambi, Rabu (05/10/2022).
Untuk di ketahui berdasarkan rilis bulan September dari badan pusat statistik (BPS) Provinsi Jambi, selain komoditi beras, komoditi seperti, solar, bensin, tarif angkutan kota, travel, daging dan telur ayam ras sangat mempengaruhi inflasi bagi Jambi.
Baca Juga : Gubernur Jambi Percepat Pengendalian Inflasi
Gubernur Jambi Al Haris menjelaskan, Pemprov Jambi sedang berusaha menekan laju inflasi salah satunya terhadap komoditi beras dengan membeli beras lokal bagi ASN.
” Beras merupakan kebutuhan utama masyarakat, naik saja sedikit harganya sangat berdampak terhadap laju inflasi,” ucapnya.
Lanjutnya, banyak sekali keuntungan yang kita dapatkan jika membeli beras lokal dari petani.
Baca Juga : Gerakan Tanam Cabai di Pekarangan, Hadang Inflasi Lonjakan Harga
“Pertama, kita membantu ekonomi para petani, kedua kita akrab dengan beras lokal dan ketiga dari segi harganya lebih terjangkau,” lanjut Haris.
Haris juga menjelaskan, beras kita masih surplus di Jambi, dengan kata lain cadangan pangan di Jambi masih cukup banyak.
“Kalau ini kita tidak manfaatkan dengan baik, sayang sekali, jika di Jambi ada sekitar 6.000 ASN kalau semuanya konsumsi beras lokal, efeknya petani sejahtera dan nilai konsumsi beras luar akan berkurang,” tuturnya.
Untuk diketahui kata dia, Pemprov Jambi menawarkan untuk eselon II, 20 Kg. Eselon III, 50 Kg dan eselon IB 10 Kg.”Kalau ada yang mau lebih silahkan, itu penawaran dari kita,” pungkas Haris. (rsa)