SIDAKPOST.ID, TEBO – Pencarian Rido Al Amin (13) bocah yang tenggelam saat mandi di sungai batanghari di Desa Pagar Puding Lamo, Kecamatan Serai Serumpun (Ser-Ser) terus dilakukan oleh tim gabungan Sar, BPDB Tebo, TNI-Polri dan warga sekitar.
Informasi yang dirangkum, pencarian korban itu terus dilakukan dengan cara menyisir aliran sungai batanghari dari tempat kejadian hingga berjarak 15 kilometer korban tidak juga ditemukan.
Dauri Kadus Pagar Puding, Kecamatan Tebo Ulu menceritakan kalau pencarian korban dilakukan hingga malam hari ini. Meski korban itu dari Desa tetangga namun masyarakat Pagar Puding tetap semangat mencari korban.
“Semoga saja korban cepat ditemukan dan kami warga Pagar Puding tetap kompak semoga saja pencarian korban hingga malam ini membuahkan hasil dan kami harap orangtua korban tetap sabar,” cetusnya.
Kordinator Pos Sar Bungo. Frans Ciscolis Boa Manulang, ketika dikonfirmasi membenarkan kalau pencarian korban tenggelam di Desa Pagar Puding Lamo terus dilakukan hingga tadi sore.
“Sudah berbagai cara namun belum juga membuahkan hasil. Pencarian malam ini dihentikan karena cuaca dan dilanjutkan besok pagi,” tukasnya. (zek)