Babinsa Sertu Misnadi Jadi Pembina Upacara Bendera di SDN 92

SIDAKPOST.ID, TEBO – Babinsa Sertu Misnadi dari Koramil 416 – 07/Rimbo Bujang menjadi Pembina Upacara Pengibaran Bendera, di SDN Nomor 92/VIII Desa Sumber Agung Kecamatan Rimbo Ilir Kabupaten Tebo.

Peserta Upacara Siswa – Siswi dan para dewan guru, dengan hidmad mengikuti jalannya Upacara. Senin (4/3/2019).

Dalam amanatnya Pembina Upacara Babinsa Sertu Misnadi, mengingatkan sekaligus mengajak para Siswa – Siswi SDN No 92 untuk terus meningkatkam disiplin di Sekolah maupun dirumah serta dilingkungan masyarakat.

Baca Juga :  Babinsa Koramil 05/Muara Tebo Gencar Patroli Cegah Karhutla

“Jaga etika, sopan santun dan menghormati guru, orang tua dan selalu menyayangi teman. Patuhi aturan sekolah dan disiplin dalam belajar dan berpakaian serta menjaga kebersihan Sekolah. “Kata Babinsa Sertu Misnadi.

Baca Juga :  Danramil, Kapolsek dan Camat Dukung Penuh Program Vaksinasi

Sementara itu, Kepala SDN No 92/VIII Tanuji, S,Pd mengatakan, pihaknya mengucapkan terima kasih kepada Babinsa yang telah bemitra dengan baik selama ini.

“Terima kasih kepada Bapak Babinsa yang selama ini sudah berpartisipasi, ikut serta memajukan SDN 92 Sumber Agung Rimbo Ilir,” pungkasnya. (asa)