Update Klasemen Sementara Gubernur Cup 2023, Berikut Posisi Bungo

Klasemen Sementara, Grup A Gubernur Cup 2023. Sumber : Asprov PSSI Jambi

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Update terbaru, klasemen sementara Gubernur Cup Provinsi jambi Tahun 2023, 14 Januari 2023, di Stadion Sri Maharaja Batu, Kabupaten Tebo, provinsi Jambi.

Tim sepak bola Bungo tempati posisi keempat, dalam klasemen sementara Grup A Gubernur Cup 2023.

Hasil imbang yang diraih dalam dua pertandingan terakhir, menghadapi Muaro Jambi dan Sarolangun, membuat tim Bungo berhasil mengumpulkan 2 poin.

Baca Juga :  Bawa Keranda, PMII Tebo Gelar Unjuk Rasa ke Sejumlah Titik

Berikut Klasemen Sementara Gubernur Cup Tahun 2023. Grup A Gubernur Cup. Posisi pertama ditempati oleh Tim Tanjab Barat, dengan 6 poin.

Posisi Kedua, ada Kerinci, dengan 3 poin. Ketiga, Sarolangun, 2 Poin. Keempat, Bungo, 2 Poin. Kelima, Batang hari 1 Poin, kemudian Keenam, Muaro Jambi, dengan 1 Poin.

Sedangkan di Grup B, Tuan rumah Tebo, tempati posisi klasemen Ketiga, dengan 1 poin. Sementara di posisi pertama ditempati, tim Merangin, dengan 6 poin.

Baca Juga :  Pajero Tabrak Warung Pecel Lele Satu Tewas

Kedua, Kota Sungai Penuh 3 poin. Kota Jambi 1 poin, serta di posisi kelima ada Tim Tanjab Timur.

Dalam laga lanjutan, tim Bungo dijadwalkan mengahadapi Tim Kerinci, pada 16 Januari 2023, pukul 14.00 Wib, di Stadion Sri Maharaja Batu, Tebo, Jambi. (Jul)