SIDAKPOST.ID,BUNGO – Jelang Hari Keluarga Nasional (Harganas) Ke -29 tahun 2022. Dinas Sosial P2KB dan P3A gencar melakukan aksi bersama cegah stunting dan pelayan KB gratis kepada masyarakat di 17 kecamatan.
Plt Kadis Sosial P2KB dan P3A, Novalia dikonfirmasi mengatakan, jelang hari keluarga Nasional memang orientasi di masing-masing kecamatan terus kepada tim pendamping keluarga (TPK) terus digenjot sampai tanggal 30 Juni 2022.
“Orientasi itu sendiri bertujuan supaya dalam validasi data berisiko stunting terus dimaksimalkan. Terutama kepada sasaran calon pengantin, ibu hamil, dan baduta dan balita di tiap kecamatan,” ujar Novalia, Minggu (26/6/2022).
Dijelaskan, dalam rangka penurunan angka stunting memang dilaksanakan secara maraton bersama dinas terkait di lingkup kabupaten Bungo. Meski beda nama program masing-masing OPD tapi tujuan tetap antisipasi stunting di Bungo.
“Terkait validasi data memang tak bisa asal data saja, harus benar-benar valid sehingga laporan yang disampaikan ke BKKBN Provinsi Jambi valid dan benar. Dengan seperti itu, bisa ditentukan locus pelayanan yang maksimal,”ucapnya.
Novalia menambahkan masing-masing koordinator KB, sekarang terus berfokus di akseptor masing-masing. Karena ini, bukan sekedar pelayanan biasa namun bisa mendeteksi data beresiko stunting.
“Maka dari itu, pelayanan KB baik dalam pemasangan KB Implan di puskesmas dan di Balai Penyuluhan, petugas yang sudah ada terus berkolaborasi dengan pihak terkait, seperti TP-PKK dan pihak kelurahan dan Dusun,”tukasnya. (zek)