“Para peserta lomba wajib melampirkan KTP, Kartu Pelajar (jika masih pelajar), nomor Handphone dan identitas peserta. Peserta juga wajib mengupload hasil karya di media sosial masing-masing , dengan memberikan hostag #huttebo20 dan tag #polrestebo dan #humasprotokoltebo, ” imbuh Humas Polres Tebo.
Penting untuk diketahui peserta, kreteria penilaian originalitas, ide cerita, teknik editing dan pengambilan gambar, penataan artistik, kesesuaian tema serta pesan yang disampaikan.
” Hadiah untuk pemenang lomba yakni, Juara I Rp 5 juta, Juara II Rp 3 juta, Juara III Rp 2 juta. Sedangkan Untuk Juara I, II dan III akan mendapatkan Piala serts Tropi. Pemenang lomba akan diumumkan pada penutupan Tebo Expo di Stadion Muara Tebo, ” tutup Humas Polres Tebo, Chairol. (asa)