SIDAKPOST.ID, BUNGO – Tidak hanya menjadi dikenal baik, pengusaha sukses asal Dusun Bedaro Maidani juga gemar membantu anak orang disekitarnya dan santuni anak yatim.
Kepedulian dibuktikan dengan santuni anak yatim, puluhan guru ngaji serta puluhan panti jompo yang berada di dusun Bedaro Kecamatan Muko-Muko Bathin VII, Jumat (9/04) kemarin.
Maidani menjelasakan, baksi sosial ini memang benar-benar diberikan kepada anak yatim, guru ngaji, dan panti jompo. Semua ini, tidak ada maksut apa-apa selain ingin dan terketuk untuk berbagi sesama kepada masyarakat di Bedaro.
“Alhamdulillah bersama istri secara langsung memberikan bantuan sembako dan santuni yatim. Untuk bantuan gutu ngaji langsung diantar ke rumah-rumah. Sedangkan untuk panti jompo dipusat di panti jompo dusun Bedaro,”kata anggota Polisi aktif ini.
Dikatakan, dantuni yatim sebanyak 32 orang, guru ngaji 20 orang dan panti 95 orang. Semoga bantuan ini bermanfaat bagi penerima. Sebentar lagi kan bulan puasa jadi bisa digunakan bantuan itu.
“Mereka sangat membutuhkan bantuan itu agar lebih khusyuk dalam menjalan ibadah puasa,” jelas Maidani.
Rio Bedaro Thohirin mengucapkan terima kasih kepada kedeharmawanan pimpinan Athaya Garden. Sungguh luar biasa adindo Maidani karena gemar berbagi sesama kepada orang lain.
“Saya terharu dengan kebaikan Maidani karena ia, kalau untuk membantu orang sudah tidak perlu doragukan lagi. Tidak hanya bakti sosial ini saja, kepentingan umum dia juga sangat berperan aktif,” cetusnya. (zek)