SIDAKPOST.ID, TEBO – Dalam rangka operasi (Ops) Bina Kesuma yang digelar Polres Tebo mulai tanggal 1 Oktober – 30 Oktober 2022,Anggota Polsek Muara Tabir menyampaikan himbauan dan sosialisasi sekaligus mengantisipasi adanya aksi premanisme, geng motor sekolah bolos berkeliaran, pungli, miras, balap liar dan kenakalan remaja lainnya,
Kapolsek Muara Tabir Ipda Trisman saat dikonfirmasi membenarkan anggotanya Bripka Sodik Hidayat melaksanakan Himbauan terkait Ops Bina Kesuma, yang meliputi berbagai aksi tindak pidana kejahatan dan lainnya.
Baca Juga : Kapolres Tebo Sebut Momentum Maulid Nabi Untuk Introspeksi diri
” Berdasarkan arahan komando atas, kita di Polsek Jajaran ikut mendukung dan memaksimalkan kegiatan Operasi Bina Kesuma ini, diharapkan dapat memberikan dampak positif dilingkungan masyarakat, ” kata IPDA Trisman, Rabu (12/10/2022).
Adapun sasaran yang dilaksanakan Ops Bina Kusuma ini , imbuh Kapolsek, tentunya sama sejalan dengan upaya Polsek Muara Tabir, dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di masyarakat.
Baca Juga : Ciptakan Kamtibmas, Polres Tebo Gelar Razia Miras
” Terkait penyakit masyarakat (pekat) dan kenakalan remaja tentunya sesuai dengan upaya yang kami lakukan selama ini, dengan digelarnya Ops Bina Kusuma ini kita tingkatkan selama Ops sebulan ini agar hasilnya sesuai target,” pungkasnya. (adl)