SIDAKPOST.ID, Jambi – Partai Amanat Nasional (PAN) resmi menetapkan 11 Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) tingkat kabupaten/kota se-Provinsi Jambi melalui Musyawarah Daerah (Musda) serentak digelar, Sabtu (15/11/2025).
Musda kali ini tidak hanya berlangsung di Jambi, tetapi juga diadakan serentak di tiga provinsi lain: Jawa Tengah, Sulawesi Tengah, dan Nusa Tenggara Timur. Total, sebanyak 81 DPD mengikuti Musda serentak di empat wilayah tersebut.
Pelaksanaan Musda DPD PAN se-Provinsi Jambi dipimpin langsung oleh Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan (Zulhas), didampingi Ketua DPW PAN Jambi, Al Haris, serta jajaran pengurus DPW dan seluruh perwakilan DPD dari 11 kabupaten/kota.
Dalam forum tersebut, Zulhas secara langsung mengumumkan para ketua dan formatur terpilih. Menariknya, sejumlah nama yang ditetapkan merupakan kepala daerah aktif, menggambarkan kuatnya konsolidasi PAN hingga ke tingkat lokal.
Ketua DPW PAN Jambi, Al Haris, menegaskan bahwa keputusan ketua formatur sepenuhnya merupakan mandat langsung dari Ketua Umum PAN.
Ketua umum sudah memutuskan ketua-ketua formatur yang akan memimpin DPD PAN se-Provinsi Jambi, ujarnya.
Ia juga menyebutkan bahwa seluruh ketua DPD terpilih dijadwalkan akan dilantik oleh Zulkifli Hasan pada Februari 2026.
“Insyaallah Februari akan langsung dilantik oleh Pak Ketua Umum bersama seluruh pengurus,” ujarnya.
Daftar Ketua DPD PAN se-Provinsi Jambi Terpilih
1. Kerinci: Monadi
2. Merangin: Al Hanim Assodiki
3. Batanghari: M. Firdaus Fattah
4. Tebo: Suryadi
5. Kota Sungai Penuh: Alfin
6. Muaro Jambi: Bambang Bayu Suseno (BBS)
7. Tanjab Barat: Anwar Sadat
8. Tanjab Timur: Dillah Hikmah Sari
9. Kota Jambi: Dr. Maulana
10. Bungo: Dedy Putra (Ketua Formatur)
11. Sarolangun: Dedi Ifriyansyah







