MA Darul Ulum Raih Juara Umum, Pada Raimuna Kwaran Pramuka di Tebo

MA Darul Ulum Raih Juara Umum, Pada Raimuna Pramuka Kwaran Rimbo Bujang Tebo. Selasa (15/11). Foto : sidakpost.id/Amir. Biro Tebo

SIDAKPOST.ID, TEBO – Madrasah Aliyah (MA) Darul Ulum Rimbo Bujang berhasil menorehkan prestasi terbaik pada even Perkemahan Raimuna, Ranting se Kecamatan Rimbo bujang Kabupaten Tebo baru-baru ini.

Madrasah Aliyah Darul Ulum di Jalan Meranti Desa Tirta Kencana Kecamatan Rimbo Bujang berhasil meraih Juara Umum 3 Putra di Raimuna Kwartir Ranting (Kwaran) Pramuka Rimbo Bujang, yang dilaksanakan pada 11 – 13 November 2022 kemarin, yang diikuti oleh 13 Pangkalan terdiri dari SMA,SMK dan MA Se Kecamatan Rimbo Bujang.

Selain prestasi ini sebelumnya juga MA Darul Ulum meraih juara dibeberapa cabang lomba, adapun Pangkalan Madrasah Aliyah Darul Ulum memiliki 2 Gudep, yakni Gudep 04.194 putri dengan pembina Devia Astuti dan Gudep 04.193 Putra dengan pembina Andi Yan Antono.

Baca Juga :  Pemkot Sungai Penuh Gelar Rapat Evaluasi Capaian Target Vaksinasi

Kepala Sekolah sekaligus Kamabigus MA Darul Ulum Sodiq saat dikonfirmasi menyebutkan, pihaknya merasa bangga atas prestasi yang telah diraihnya.

” Prestasi ini berkat kerja keras semua pihak, saya berterima kasih kepada pembina pendamping yang sudah membimbing siswa sehingga bisa meraih berprestasi. ” Ucap Sodiq

Baca Juga :  Rusunawa Isolasi Covid-19 di Tebo, Diresmikan Bupati H Sukandar

Lanjutnya, khususnya anak didik MA Darul Ulum agar terus meningkatkan pengetahuan dan keterampilan, agar
prestasi yang membawa harum nama sekolah terus ditingkatkan.

“Terakhir pesan saya supaya terus giat belajar dan berlatih, sehingga prestasi kejenjang lebih tinggi dapat diraih lagi. ” pungkas Sodiq, Selasa (15/11/2022). (asa)