Kapolres Tebo Hadiri Rakor Akselerasi Vaksinasi Covid-19

Kapolres Tebo AKBP Fitria Mega hadiri Rakor Akselerasi Vaksinasi Covid 19/Foto : sidakpost.id (lalum)

SIDAKPOST.ID, TEBO – Kapolres Tebo AKBP Fitria Mega, menghadiri Rakor Koordinasidalam rangka Akselerasi Vaksinasi Covid 19 dosis satu, dua dan tiga atau bosster serta Vaksin anak usia 6 -11 tahun zona II. Bertempat di Aula Kantor Camat Tebo Ilir, Kamis (17/03/2022).

Tampak hadir Kapolsek Tebo Ilir Iptu Winarno, Kapolsek Tengah Ilir Iptu Jhon Sinaga, Kapolsek Muara Tabir Ipda Ibranudin, Para Camat, Danramil, Para Kepala Desa, Para Kapuskes dan undangan Lainnya.

Rakor diawali dengan paparan oleh Kabag Ops Polres Tebo Kompol Agus Saleh terkait pencapaian Vaksin di zona II, dalam paparannya Kabag Ops meminta desa yang capaian Vaksinya rendah agar para Kades membantu kegiatan Vaksinasi bersama TNI-Polri dan Nakes agar tercapai sesuai target.

Baca Juga :  Polsek VII Koto Bersama Satlantas Polres Tebo Evakuasi Dua Unit Mobil di Jalan Padang Lamo

“Kita berharap dengan kegiatan ini para pihak terkait atau pemangku kepentingan maupun tokoh masyarakat, Kades, Camat, Kapolsek serta para nakes bisa saling membantu khususnya dalam memaksimalkan pencapaian Vaksinasi,” Agus Saleh.

Kapolres Tebo AKBP Fitria Mega dalam pengarahannya mewanti – wanti serta menekankan kerjasama yang baik antar masing – masing instansi, khususnya dalam keberhasilan pencapaian Vaksinasi Covid-19 untuk anak-anak.

Baca Juga :  Tebo Zona Oranye, Polsek Rimbo Bujang Rutin Gelar Ops Yustisi

” Keberhasilan pecapaian vaksinasi tidak hanya tertumpu satu instansi saja, melainkan seluruh Lintas sektoral saling mendukung. Jika kerjasama sudah terjalin baik, saya yakin target Vaksinasi akan mudah tercapai,” tutur Kapolres.

Hambatan dalam pelaksanaan Vaksinasi, imbuh Kapolres, diminta agar petugas di lapangan memprioritaskan pola preemtif dan mau mengerti apa kemauan masyarakat.

“Tindakan persyadif dengan melakukan pendekatan kepada warga masyarakat, diberikan edukasi pentingnya Vaksinasi khususnya bagi warga yang sudah termakan berita negatif atau hoax tentang Vaksin, “pungkasnya.