Heboh! Fakta Baru Wanita Telanjang Dada di Mal Bekasi

wanita telanjang di mal (Ist)

SIDAKPOST.ID – Aksi telanjang dada yang dilakukan oleh seorang wanita di sebuah mal di Bekasi, masih diselidiki polisi. Identitas wanita tersebut hingga kini belum terungkap.

Dari hasil pemeriksaan polisi terhadap saksi-saksi, diketahui wanita tersebut masuk ke mal pada Sabtu (17/8/2019) siang. Wanita itu masuk ke mal melalui koridor dynamic.

“Iya awalnya dia masuk ke mal dengan busana celana panjang dan tank top warna hitam,” ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono seperti yang dilansir detik.com jaringan media Jambiseru.com – media partner sidakpost.id, Sabtu (24/8/2019).

Baca Juga :  Kaget Polisi Datang, Dua Sejoli di Bungo Tak Sempat Pasang Celana Dalam

Wanita itu kemudian berjalan menuju ke gerai ATM center di mal tersebut. Tidak lama setelah itu, dia keluar dari gerai ATM menuju ke ground floor atau arah lobby time square.

“Kemudian perempuan tersebut diduga sengaja melepaskan pakaian atasnya hingga perempuan tersebut telanjang dada tepat di depan konter RIP Curl,” tuturnya.

Dalam kondisi masih bertelanjang dada, wanita itu kemudian digiring oleh petugas keamanan untuk keluar mal. Petugas keamanan juga sempat memperingatkan wanita itu untuk mengenakan kembali pakaiannya.

Baca Juga :  Sedang Asik Indehoi di Semak, Dua Sejoli di Bungo Kepergok Warga

“Kemudian dia menuju ke lobi dan keluar areal parkir sambil mengenakan kembali pakaiannya hingga akhirnya keluar kawasan mal,” tuturnya.

Psikolog Kasandra Putranto menilai tindakan wanita misterius itu belum mengarah kepada eksibisionisme.

“Kalau yang ini saya rasa bukan, tidak mengarah kepada eksibisionisme,” kata Kasandra saat dihubungi detikcom, Sabtu (24/8/2019).

“Kalau eksibisionisme itu dia pasti mau memamerkan alat kelaminnya. Biasanya dia pakai semacam jaket, terus nanti dibuka dan dia biasanya mau melihat reaksi orang, kalau kemarin itu nggak begitu kalau saya lihat,” sambung Kasandra.