Bungo  

Cegah Aksi Balap Liar Selama Bulan Puasa, Forkopimcam Tanah Sepenggal Gelar Rakor

Forkopimcam Tanah Sepenggal menggelar rapat koordinasi penanganan balap liar di Aula Kantor Camat Tanah Sepenggal. Foto: Sari

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Menyambut Bulan Suci Ramadhan 1447 H/2026 M sekaligus mengantisipasi konflik sosial di masyarakat, Forkopimcam Tanah Sepenggal menggelar rapat koordinasi penanganan balap liar, di Aula Kantor camat, Selasa (27/1/2026).

Rapat dipimpin Camat Tanah Sepenggal Haris dan dihadiri Kapolsek Tanah Sepenggal IPTU Muhammad Mustari, Babinsa, datuk Rio se- Kecamatan Tanah Sepenggal, serta kepala SLTA sederajat.

Camat Haris menegaskan balap liar kerap terjadi dari tahun ke tahun dan meresahkan masyarakat. Ia meminta keterlibatan aktif seluruh unsur pemerintahan dusun dan masyarakat, agar semua bisa diantisipasi.

Baca Juga :  Anak Muda Balap Liar Dalam Kota Muara Bungo, Lari Tunggang Langgang Dikejar Polisi

“Kalau hanya mengandalkan Polsek dan Babinsa, ini tidak akan efektif. Jika Rio, perangkat, dan masyarakat bersama-sama peduli dengan situasi tersebut maka akan bisa dicegah semua aksi balap liar selama bulan Ramadhan nanti,” katanya.

Sementara Kapolsek Tanah Sepenggal IPTU Muhammad Mustari menyebutkan terdapat beberapa titik rawan balap liar, di antaranya Dusun Sungai Gambir, Pasar Rantau Embacang, Dusun Tenam, dan Dusun Candi.

“Balap liar melanggar Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009. Kami mohon dukungan orang tua, guru, dan tokoh masyarakat untuk mencegah anak-anak terlibat kegiatan ini,” ungkapnya.

Baca Juga :  Peringati HUT Ke-14, DPC Gerindra Bungo Gelar Syukuran dan Berbagi

Ia menegaskan apabila balap liar masih ditemukan, kepolisian akan melakukan penindakan tegas sesuai aturan hukum. Jadi sebelum itu terjadi mari sama sama mengingatkan seluruh masyarakat yang memiliki putra agar sama sama menjaga situasi dan kondusifitas selama Ramadan nanti.

“Dalam rapat menyepakati pemasangan polisi tidur atau marka kejut, sosialisasi rutin melalui Jumat keliling, serta pelaksanaan razia gabungan pada Selasa sore. Kendaraan yang terlibat balap liar akan langsung diamankan dan dibawa ke Polres Bungo,” tukasnya. (sri)