SIDAKPOST.ID, BUNGO – Bupati Bungo H. Dedy Putra menghadiri kegiatan tabligh akbar dalam rangka memperingati Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW yang digelar di Dusun Lubuk Beringin, Kecamatan Bathin III Ulu, Selasa (27/01/2026).
Kegiatan keagamaan tersebut berlangsung khidmat dan dihadiri oleh Anggota DPRD Bungo, Para Kepala OPD, unsur Forkopimcam, tokoh agama, tokoh masyarakat, perangkat dusun, serta ratusan jamaah dari berbagai wilayah sekitar.
Tabligh akbar ini menghadirkan penceramah kondang, Buya H. Ristawardi dari Sumatera Barat, yang dalam tausiyahnya mengajak seluruh umat Islam untuk meneladani perjalanan spiritual Rasulullah SAW sebagai momentum memperkuat keimanan dan memperbaiki kualitas ibadah, khususnya shalat lima waktu.
“ Peristiwa Isra Mi’raj mengajarkan kita tentang pentingnya menjaga shalat sebagai tiang agama. Jika shalat kita baik, maka insyaAllah kehidupan kita juga akan baik,” ujar Buya dalam ceramahnya.
Pada kesempatan tersebut, Bupati Bungo menyampaikan penghargaan kepada masyarakat Dusun Lubuk Beringin atas terselenggaranya kegiatan keagamaan tersebut.
Ia menegaskan bahwa peringatan Isra Mi’raj bukan sekedar seremonial, namun harus menjadi pengingat untuk meningkatkan ketakwaan serta mempererat ukhuwah Islamiyah.
“ Melalui momentum Isra Mi’raj ini, mari kita jadikan sebagai sarana introspeksi diri, memperbaiki akhlak, dan memperkuat persatuan serta kebersamaan di tengah masyarakat,”ungkap Bupati.
Pada kesempatan yang sama, Bupati Bungo juga melakukan peletakan batu pertama pembangunan Masjid Miftahul Jannah Dusun Lubuk beringin.
Peletakan batu pertama ini menjadi simbol dimulainya pembangunan rumah ibadah yang diharapkan dapat menjadi pusat kegiatan keagamaan dan pembinaan umat di Dusun Lubuk Beringin. (jul)







