SIDAKPOST.ID, BUNGO – Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan Muhammadiyah Muara Bungo (STKIP- MMB) dalam waktu dekat akan berubah status menjadi Universitas.
Hal itu disampaikan langsung oleh Ketua STKIP-MB, Syafrial Annas SE,.MM, dalam acara Milad ke-7 tahun STKIP-MB, yang berlangsung di halaman kampus, Sabtu (16/10/2021).
BACA JUGA : Karang Taruna Kabupaten Bungo dan STKIP-MB Gelar Aksi Donor Darah
Dikatakan Syafrial Annas, sudah tahun ke-7 STKIP-MB berdiri, menjadi salah satu perguruan tinggi di Kabupaten Bungo. Banyak hal yang telah dilalui STKIP-MB. Sejak berdiri, momentum ini merupakan yang pertama kali di adakan.
“Sengaja milad ini kita adakan, sudah tahun ke-7 STKIP-MB berdiri, baru kali pertama ini kita laksanakan. Insya Allah ini yang pertama dan terakhir, karena STKIP-MB saat ini tengah dalam proses perubahan status menjadi Universitas Muhammadiyah Muara Bungo, Mohon doa dan dukungannya semoga segera terwujud,” ujar Syafrial Annas, saat sambutan dihadapan Wakil Bupati Bungo dan tamu undangan lainnya.
BACA JUGA : Mengabdi Tiada Akhir dan Berjuang Tanpa Henti Itulah Menwa
Lebih jauh Syafrial Annas mengatakan, perubahan status dari sekolah tinggi menjadi Universitas, kini sedang dalam proses persiapan. Dengan dorongan Pimpinan Pusat Muhammadiyah dan respon masyarakat saat ini, terutama keterbatasan program studi, menjadi alasan mendasar bagi STKIP-MB.
“Di STKIP-MB saat ini semuanya mempunyai Program studi Pendidikan, seperti PGSD, PJKR, Bahasa Inggris, Teknologi Informasi, dan Semi Kuliner yang baru berdiri ini. Insya Allah berdasarkan analisis kami, dan arahan tim pendamping pimpinan pusat muhammadiyah,”paparnya.