Keluarga Besar SMA 1 Tebo, Sambut Kedatangan Suci di Sekolah

Suci Ayuni Kembali Masuk Sekolah

SIDAKPOST.ID, TEBO – Setelah disambut gembira oleh Pemdes Paseban, Suci Ayuni, Siswa SMA N 1 Tebo, hari kembali ke sekolah dan disambut antusias oleh para guru dan teman-temannya.

Kehadiran Suci juga disambut oleh, Kadispora Tebo, Kades Teluk Kuwali, Camat Tebo Ulu, Kapolsek Tebo Ulu, Babinsa, Kades Paseban, Camat Vll Koto Ilir, Kepsek SMA N 1 Tebo, Senin (26/08).

Emi Reli, S.Pd, Kepsek SMA Negeri 1 Tebo, mengatakan, atas nama keluarga besar SMA 1 Tebo, mengapresiasi atas terpilihnta Suci Ayuni, siswi kelas Dua, sebagai perserta Paskibraka di Istana Negara pada HUT RI ke 74 kemarin.

Baca Juga :  Mudik Gratis Bersama BUMN Kembali Digelar, Yuk Buruan Daftar

BACA JUGA :  Suci Ayuni Anak Petani Asal Tebo, Ditawarkan Jadi Taruni Akpol

“Selaku kepala sekolah dan keluarga besar SMA 1 Tebo, bukan hanya bangga memiliki Suci Ayuni, yang telah membawa harum nama baik sekolah, akan tetapi dia juga sebagai putri terbaik Jambi yang lolos sebagai anggota Paskibraka Istana,” kata Emi, Senin (26/08).

BACA JUGA :  Tenggelam di Sungai Batanghari, Suryani Ditemukan Tak Bernyawa

Bahkan kata Emi, sebagai bentuk apresiasi dari sekolah, semua uang Komite Suci Ayuni enam bukan kedepan diatnggung oleh pihak sekolah. Suci adalah siswi yang tekun dan rajin, bahkan Ia tidak terlalu menonjol kelebihan dan cita – citanya kepada kawan-kawannya, bahkan kepada guru.

Baca Juga :  Isak Tangis Mewarnai Perpisahan Satgas TMMD 112 dengan Warga

BACA JUGA :  Ingat, 29 Agustus Polisi Gelar Operasi Patuh 2019

“Kami kemarin sangat kaget, ketika dapat kabar kalau Suci satu-satu siswi yang lolos ke istana menjadi peserta Paskibraka. Ini semua adalah anugrah dari tuhan maha kuasa, jujur keluarga besar bangga memliki siswi yang bisa berkiprah di secara secara nasional,” tukasnya. (nwr)