SIDAKPOST.ID,TEBO – Bhabinkamtibmas (BKTM) Aiptu Dadan Juanda Polsek Rimbo Ilir Polres Tebo mengingatkan sekaligus mengajak kepada warga masyarakat untuk menjaga kamtibmas lingkungan, serta mewaspadai kepada orang asing yang keliling keluar masuk desa menawarkan jasa pengobatan gratis dan menjual obat-obatan.
Perlu diwaspadai orang asing tersebut dengan modus menawarkan jasa pengobatan gratis dengan terlebih dulu mengecek jenis penyakit yang diderita warga, diantaranya seperti mendeteksi penyakit asam urat, kolesterol, gula dll.
Baca Juga : Babinsa dan Bhabinkamtibmas Patroli Cegah Kebakaran Hutan dan Lahan
Lanjut pelaku menakut-nakuti warga bahwa penyakit yang diderita berbahaya, akhirnya menawarkan obat yang harganya cukup mahal yang memberatkan warga.
Hal tersebut diungkapkan BKTM Aiptu Dadan Juanda pada saat menyambangi
warga di jalan Bimasakti Bengkel Motor milik Sugeng, Desa Sidorejo Kecamatan Rimbo Ilir Kabupaten Tebo.
“Saya minta agar warga masyarakat berhati-hati yaitu menanyakan kepada orang asing yang datang ke rumah menawarkan jasa pengobatan gratis, tanyakan surat izin, dokumen pengenal baik dia atau sumber obatnya dari mana dan tanyakan izin jualan berkeliling dari Kantor Desa dan Puskesmas setempat,
” tutur Dadan Juanda, Kamis (22/09/2022).