Usai Upacara penutupan TMMD, dilanjutkan dengan acara tambahan, berupa penyerahan 5 kunci rumah (RTLH) dan Penyerahan paket sembako secara simbolis kepada 10 orang perwakilan.
Danrem 042/Gapu juga meninjau kegiatan baksos berupa sunatan massal, pelayanan kesehatan, peninjauan pelayanan KB, bazar/pasar murah, menyaksikan hiburan panjat pinang dan meninjau Posko TMMD.
Acara penutupan yang digelar di lapangan Kantor Camat Maro Sebo Ulu, Batanghari, dihadiri Bupati Batanghari diwakili Asisten 1 Setda bersama unsur Forkopimda Batanghari, para Kasi Korem 042/Gapu.
Dandim jajaran Korem 042/Gapu, Dan/ Kasat Balak Aju jajaran Korem 042/ Gapu, Rektor UNJA, Manager PT. Telkom Indonesia, Ketua Baznas, Kepala OPD, Para Asisten Setda, tookoh Masyarakat Maro Sebo Ulu dan undangan lainnya. (rsa)