SIDAK POST.ID.BUNGO – Aksi pencurian sepeda motor kembali meresahkan warga Kecamatan Jujuhan, Kabupaten Bungo Provinsi Jambi.
Pasalnya, setelah terjadi kehilangan di Kampung Tukum, kajadian yang serupa juga terjadi di Dusun Sirih Sekapur, Kacamatan Jujuhan, Kabupaten Bungo.
Diketahui, sebelumnya juga ada yang kehilangan motor. Kali ini, Supriadi warga Rt 06, Kampung Tukum Satu Sirih Sekapur kelihangan motor sekira pukul 00.30 Wib.
Maisaroh (38) istri Supriadi dikonformasi dirinya mengatakan, kejadian saat mereka sekeluarga sedang terlelap tidur dan baru tahu bawah pagi harinya pencuri masuk ke dalam rumah.
“Aksi pencuri diperkirakan pukul 00.30 Wib, pada saat itu kami sekeluarga sedang terlelap tidur. Ada satu jendela yang di congkel oleh pelaku itu,” kata Maisaroh.
Sebut dia, didalam rumah ada tiga motor satu honda vario, honda supra dan yang satu Yamaha N MAX bernopol BH 3040 UT warna Biru. Dirinya baru mengetahui ketika hendak sholat subuh.
“Ya kami sangat kaget, melihat motor N MAX sudah tak ada lagi didalam rumah. Padahal semua motor dalam keadaan terkunci semua,” ujarnya.
Tak hanya itu, selain jendela sudah terbuka, kain-kain di dalam rumah juga sudah berserakan. Kajadian ini, sudah dilaporkan kepada Polsek setempat.
“Banar pak kejadian ini. sudah kami laporkan ke Polsek Jujuhan, semoga saja pelakunya cepat di tangkap oleh aparat kepolisian,” tutupnya.
Sementara, Kapolsek Jujuhan, Iptu Andi Fernando Gultom, saat dikinfirmasi, Ia membenarkan ada warga yang melapor kehilangan sepeda motor N MAX. Tadi anggota sudah turun ke TKP.
“Banar ada warga kehilangan sepeda motornya, kini annggota kita sudab ke TKP. Kasus ini masih dalam penyelidikan kami. Harapannya agar lebih berhati-hati lagi, karena tindak pidana kejahatan bisa terjadi kapan dan dimana saja, “ujar Kapolsek. (jul)