SIDAKPOST.ID, TEBO – Babinsa Serda Wianto Koramil 416 – 07/Rimbo Bujang Kodim 0416/Bute, mengajak kepada warga masyarakat atau umat terus memperkokoh persatuan dan kesatuan serta menjaga kerukunan Umat beragama, untuk mewujudkan wilayah yang kondusif menuju kehidupan masyarakat yang tenteram aman damai.
Hal tersebut diungkapkan oleh Babinsa Serda Wianto pada saat menghadiri pengajian Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) tingkat Kecamatan, bertempat di Desa Pulung Rejo Kecamatan Rimbo Ilir Kabupaten Tebo,.kemarin
Pengsjian BKMT ini dihadiri oleh Camat Rimbo Ilir Rinto Subagio, Kades Pulung Rejo Warseno, Ketua MUI Dayat, Da’i Ustadz Tabrani, Babinsa Setda Wianto dan elemen masyararakat Rimbo Ilir.
Saat dikonfirmasi Babinsa Serda Wianto menuturkan, pihaknya terus mengingatkan dan mengajak kepada seluruh masyarakat untuk terus memperkokoh persatuan dan kesatuan serta terus menjaga keharmonisan kerukunan umat beragama, dalam kehidupan bernasyarakat berbangsa dan bernegara.
“Waspadai adanya provokasi dan masuknya paham radikalisme maupu terorisme, yang dapat merusak sendi kehidupan masyarakat dan mengancam keutuhan NKRI,” tutup Babinsa Serda Wianto. Selasa (29/10/2019). (asa)