Sahabat 1001 Tahfidz Berbagi Al-Qur’an Bersama Ustadz Dr Miptahuttoriq Al Hafizh di Pulau Pandan

SIDAKPOST.ID, Jambi – Sahabat 1001 Tahfizh kembali bergerak membagikan Al Quran. Sabtu (19/6/2021), giliran Masjid Al Mustaqin Pulau Pandan tepatnya di RT 27, Kelurahan Legok, Kecamatan Danau Sipin yang disambangi rombongan Ustadz Dr Miptahuttoriq S Sy, MA Al Hafizh.

Kehadiran Ustadz Toriq dan rombongan langsung disambut pengurus Masjid, Imam Masjid Ustadz Firdaus dan anak-anak Pengajian Antar Magrib dan Isya (PAMI).

Dalam sambutannya, Ustadz Toriq menyampaikan beberapa poin maksud dan tujuan dari kehadiran Sahabat 1001 Tahfidz di Pulau Pandan. Katanya, salah satu poin yang dibawanya adalah ingin bersama-sama mengoptimalkan pencapaian dalam penyampaian materi kepada para santri. Baik itu tahapan tahsin hingga ketahap menghafal Al-Quran

Baca Juga :  Meriah Pawai Ta'ruf MTQ Ke 16 Tebo Di Rimbo Bujang

“Selain dari berbagi Al Quran, kedatangan kami juga ingin mengajak para tuan guru untuk bersama-sama memanfaatkan dengan benar Pengajian Antar Magrib dan Isya (PAMI). Kita ketahui bersama bahwasanya PAMI merupakan salah satu cara dalam mengoptimalkan para santri membaca al Quran dengan baik dan benar,” jelas pria yang juga merupakan Mudir dari Pondok Pesantren (Ponpes) Qoryatulhuffazh ini.

Baca Juga :  Rivan A. Purwantono: Infinite Spirit of Collaboration, Jadi Kunci Peningkatan Kinerja Berkelanjutan Jasa Raharja

Ustaz Toriq mengaku kagum dengan animo anak-anak Pulau Pandan baik itu pria ataupun wanita yang sangat antusias dan bersemangat dalam mengaji. Menurut Ustadz Toriq, semangat anak-anak ini wajib didukung bersama.

“Alhamdulillah, luar biasa sekali minat anak-anak dalam mengaji di Pulau Pandan. Saya melihat banyak harapan dari anak-anak disini. Saya merasa bahagia dan bangga dengan apa yang telah dilakukan para alim ulama dan tuan guru di Masjid Al Mustaqin ini,” beber Ustadz Thoriq.