Rajut Kebersamaan, DPD JOIN Tebo Gelar Buka Puasa Bareng

Keluarga Besar JOIN Tebo bersama DPW JOIN Jambi dan Camat Tebo Tengah Foto Bersama Usai Buka Bareng/Foto : sidakpost.id (lalu)

SIDAKPOST.ID, TEBO – DPD JOIN Tebo terus menunjukan eksistensinya semua itu dibuktikan dengan buka bersama di sekretariat JOIN Tebo, jalan lintas Teno -Bungo KM 01, Kelurahan Tebing Tinggi, Sabtu (16/4/2022).

Turut hadir dalam buka puasa bersama JOIN Tebo, Ketua DPW JOIN Jambi dan Sekretaris DPW, Camat Tebo Tengah, dan Lurah serta Sekdes Mangun Jayo dan juga penasehat JOIN Tebo.

Ketua JOIN Tebo, Amirul Muqminin juga menyampaikan, berkat kekompakan dari rekan-rekan wartawan tergabung di JOIN Tebo sehingga acara buka bersama di sekretariat baru JOIN.

Baca Juga :  Kapolres Tebo, Ajak Masyarakat Ciptakan Pemilu Damai dan Sejuk
Penuh kekeluargaan JOIN Tebo Gelar Buka Puasa Bareng/Foto : sidakpost.id (lalu)

“Terima kasih kawan-kawan selama ini masih tetap kompak dan eksis sehingga kita bisa bersama-sama bangun sebuah wadah yang besar ini untuk tenpat kita bernaung,”kata Amirul.

Selain itu, kata Amirul dengan kegiatan buka bersama ini menjadi ajang untuk kita saling bersilaturahmi sesama JOIN dan juga dengan pihak kecamatan Tebo Tengah. Semoga sesama pengurus JOIN tetap bersatu padu.

“Semoga niat baik kita semua dalam hal berorganisasi bisa menjadi berkah bagi kita semua yang ada di pengurus JOIN Tebo. Saya yakin, dengan wadah JOIN ini kita semua bisa menjadi lebih kompak, “kata Amirul.

Baca Juga :  Wakil Bupati Tebo Lepas 29 Mahasiswa Kukerta UBL

Zakaria, ketua DPW JOIN Jambi juga mengapresiasi JOIN melaksanakan buka puasa bersama di sekretariat JOIN baru. Ingat semua didasari dari kekompakan, karena bila kita tetap kompak organisasi akan kuat dan bisa lebih maju lagi.

“Mari kita manfaatkan memont bulan penuh berkah ini saling berbagi serta mempererat silaturahmi dan juga tetap istiqomah dalam menjalankan ibadah puasa. Tetap kompak jaga marwah JOIN, “tukasnya. (adl)