SIDAKPOST.ID, TEBO – Kantor Perbankan merupakan obyek vital yang harus dijaga dan diamankan setiap saat, untuk menghindari terjadinya tindak kejahatan seperti perampokan dan lainnya.
Terkait keamanan di Bank, Kanit Binmas Aiptu Marfin dari Polsek Rimbo Bujang menyambangi Bank Mandiri di Jalan Pahlawan Kelurahan Wirotho Agung Kecamatan Rimbo Bujang Kabupaten Tebo, Senin 25/2/2019).
Kanit Binmas Aiptu Marfin saat menyambangi Bank Mandiri mengingatkan kepada Security untuk ketat mengawasi tamu yang keluar masuk Bank, begitu juga kepada para Nasabah untuk waspada kepada orang yang tak dikenal untuk menghindari pencopetan dan tindak kejahatan lainnya.
“Apabila ada terjadi tindak kejahatan segera melapor ke Mapolsek terdekat, untuk segera ditindaklanjuti oleh petugas,” terang Kanit Binmas Aiptu Marfin.
Jhoni Security Bank Mandiri mengatakan, pihaknya mengucapkan terima kasih kepada Polsek Rimbo Bujang yang selama ini sudah menjalin kemitraan dibidang keamanan di Bank Mandiri.
“Terima kasih atas kerjasamanya yang baik selama ini, kita berharap kedepan kemitraan Polsek dengan Bank Mandiri dibidang keamanan terus berlanjut,” tutup Security Jhoni. (asa)