SIDAKPOST.ID, TEBO – Pasca terbentuknya Forum Lalu Lintas (Lalin) Angkutan Jalan Kabupaten Tebo Tahun 2023, Pj Bupati Tebo H.Aspan memimpin perdana rapat forum tersebut, bertempat di Ruang makan VIV Rumah Dinas Bupati Tebo, Selasa (25/07/2023).
Tampak hadir pada rapat forum ini Kapolres Tebo AKBP I Wayan Arta Ariawan, Sekretaris Daerah Teguh Arhadi dan sejumlah Kepala OPD lingkup Pemkab Tebo.
Dalam rapat forum tersebut ada dua agenda yang dibahas yakni tentang pembangunan Tugu Sultan Thaha yang berada di pusat Kota Muara Tebo, serta larangan bagi Tronton sumbu tiga parkir di pinggir jalan Nasional yang melintasi Tebo.
Pj Bupati Tebo H.Aspan dikonfirmasi media ini mengatakan, bahwa ada dua materi pokok dibahas pertama pembangunan Tugu Sultan Thaha di kota Tebo, akan menambah definisi lebar dan tinggi Tugu karena dengan kajian lalu lintasnya dan sudah mengikuti petunjuk Balai jalan dan Balai lalu lintas Provinsi jambi.
Apa yang sudah disarankan pihak Pemkab Tebo sudah mengikutinya, untuk itu Tugu Sultan Thaha akan segera kita bangun pada tahun ini, sedangkan pembahasan pokok kedua diketahui jalan di Tebo ini dilewati jalan nasional,
“Dari tahun sebelumnya jalan Tebo ini selalu dilakukan perbaikan dan pelebaran dan sesuai kelasnya, jalan ini belum untuk dilewati Tronton yang tiga sumbu kalau hanya sekedar lewat kita tidak jadi persoalan, tetapi yang bikin masyarakat marah tronton tiga sumbu itu kebanyakan mereka berhenti,” tandas PJ Bupati Tebo. (adl)