SIDAKPOST.ID, JAMBI – Pemerintah Kota Jambi melakukan Rapat terkait evaluasi pelaksanaan DAK fisik 2021 dan pelaksanaan DAK fisik 2022. Rapat juga dihadiri wakil Walikota berserta jajaran, kepala OPD berserta tamu lainya di Aditorium Walikota, Rabu (19/01/2022).
Wakil Wali Kota Jambi Dr. H. Maulana, Pimpin rapat evaluasi DAK fisik tahun 2021 dan langkah langkah strategis dalam pelaksanaan DAK di tahun 2022.
Maula mengatakan, memang tahun 2021 dari hasil evaluasi terkait dana cukup besar Rp 108 milyar, memang masih banyak hal yang harus diperbaiki tahun 2022.
“Seperti percepatan supaya pencairan bisa lebih awal dan bisa memutar ekonomi yang ada di sini tetapi juga ada catatan yang kami usulkan ada juknis dari kementerian lembaganya yang waktu terlambat,”katanya.
Dikatakan, ada juga kementerian minsal di Perkim diusulkan bedah rumah sudah masuk ternyata di Desember baru di informasikan ternyata harus ada dana pendamping dari APBD.
Sedangkan dana APBD sudah kita ketok palu kami sudah mengirimkan surat keberatan kerena proses itu tidak bisa balik mundur.
“Untuk DAK kita tahun ini hanya Rp 57 milyar yang dapat hanya hal hal yang mendasar. Seperti untuk pendidikan, kesehatan, PU dan rumah rakyat. Untuk di Perinda, Pertanian, LH juga tidak dapat, karena penurunannya hampir separuh,” tutup Maulana. (adv/rat)