Pelantikan Komite Olahraga Polri Polres Tebo, Serta Asistensi Bagwatpers

Pelantikan Komite Olahraga Polri Polres Tebo, sekaligus asistensi dari Bagwatpers Biro SDM Polda Jambi. Foto : sidakpost.id/lalu. Tebo

SIDAKPOST.ID, TEBO – Hari ini digelar Pelantikan Komite Olahraga Polri (KOP) Polres Tebo, sekaligus asistensi dari Bagwatpers Biro SDM Polda Jambi dipimpin oleh Pembina Dr Roza Milasari Z, S.Kom, M.Si, CPHR beserta tim, bertempat di di Lapangan Mapolres Tebo, Selasa (08/19/2024).

Tampak hadir Wakapolres Tebo, Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Tebo, Ketua KONI Cabang Tebo, Para Kapolsek dan pejabat jajaran Polres Tebo, serta Undangan lainnya.

Acara diawali dengan laporan dari perwira yang ditunjuk dan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, dilanjutkan pembacaan keputusan Kapolres Tebo tentang struktur organisasi dan susunan pengurus baru KOP Polres Tebo.

Baca Juga :  Polisi Ingatkan Warga Buka Lahan dengan Dibakar Sanksi Pidana Menanti

Untuk Bendera KOP Polres Tebo diserahkan secara simbolis oleh Kabagwatpers Polda Jambi kepada Wakapolres Tebo Kompol Cahyono Yudi Sumarsono.SH, kemudian diserahkan kembali kepada petugas pembawa bendera.

Pelantikan diakhiri dengan penandatanganan berita acara oleh pengurus yang baru. Setelah itu, perwakilan ketua cabang olahraga menyampaikan laporan, dan pimpinan upacara memberikan amanat.

Usai upacara pelantikan, acara dilanjutkan dengan asistensi dari Kabagwatpers Polda Jambi. Dalam arahannya, Dr. Roza Milasari memberikan panduan dan masukan terkait pengembangan Komite Olahraga Polri di lingkungan Polres Tebo.

Baca Juga :  Hari Ketiga Tahapan Kampanye Polres Maksimalkan Pengamanan

Wakapolres Tebo Kompol Cahyono Yudi Sumarsono menyebutkan, pihaknya sangat mendukung adanya pembentukan Komite Olahraga Polri di Polres Tebo sebagai langkah penting dalam memperkuat semangat kebersamaan dan prestasi di bidang olahraga.

Selain menjaga kesehatan fisik anggota Polri, KOP juga diharapkan dapat menjadi sarana untuk mempererat hubungan antar personel. Kehadiran tim asistensi dari Bagwatpers Biro SDM Polda Jambi hari ini memberikan panduan yang sangat bermanfaat untul allk pengembangan organisasi ini ke depan.