Pekat Semakin Menjadi-jadi, Satpol PP Bungo Tak Ada Gebrakan?

Kantor Satpol PP Kabupaten Bungo - Jambi. Foto : sidakpost/zakaria

SIDAKPOST.ID, BUNGO – Kinerja Satpol PP Bungo dipertanyakan banyak pihak, semua itu terlihat kurangnya penindakan terhadap penyakit masyarakat (pekat) di kabupaten Bungo, Jambi.

Hasil penelusuran tim sidakpost.id sejumlah wilayah Bungo banyaknya pengaduan dari masyarakat diduga tidak pernah ditindak lanjuti oleh Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) kabupaten Bungo.

Baca Juga :  Operasi Pekat Polres Tebo Amankan Puluhan Botol Miras

Ketua LSM Gempur Alfindo Mustakim saat dibincangi sidakpost.id mengungkapkan apa sebenarnya tugas dari Satpol PP di Bungo. Ini kalau dibiarkan begitu saja maka bisa merusak moral generasi anak bangsa dan juga menjadi buruk citra kabupaten Bungo.

Baca Juga :  Ngamar di Bulan Puasa, Pasangan Muda-mudi Terjaring Razia Pekat

“Banyak sekali laporan dari masyakarat terkait penyakit masyarakat di sejumlah hotel, kos kosan dan cafe remang – remang yang ada di wilayah Bungo tapi, kok Satpol PP terkesan diam seribu bahasa ada apa sebenarnya yang terjadi,”cetus Mustakim, Kamis (8/9/2022).

Baca Juga :  Ngamar di Bulan Puasa, Pasangan Muda-mudi Terjaring Razia Pekat

Baca Juga :  Anggota Satpol PP Bungo Raih Mendali Emas Cabor Tinju di Poprov Jambi

Bahkan kata Mustakim, setiap razia yang digelar selalu bocor apakah memang ada yang memberi tahu atau seperti apa kok bisa. Karena setahu dia Satpol PP adalah penegak perda jadi harus tegas dan cepat.

“Kami ingin Marwah Satpol PP Kembalikan marwahnya seperti semula jangan terlihat tidak ada kerjaan. Padahal laporan sudah banyak masuk terkait penyakit masyarakat tapi kok tidak pernah di tindak ada apa?,” tegas ketua Gempur.