Tebo  

Merajut Kerukunan Beragama, BKTM Aipda Dadan Kunjungi Warga Kristiani

SIDAKPOST.ID, TEBO – Momentum suasana tahun baru 1 Januari 2019 tidak dilewatkan oleh Bhabinkamtibmas Aipda Dadan Juanda dari Polsek Rimbo Ilir. Dengan cara mengunjungi serta bersilaturrahmi kepada warga kristiani yang ada di wilayah desa binaannya.

Umat kristiani atau katolik di wilayah Rimbo Ilir usai melaksanakaan kebaktian atau perayaan Misa Tahun Baru 2019 di gereja. Lanjut kembali kerumah masing – masing berkumpul dengan keluarga dan saling kunjung mengunjungi sanak famili yang ada.

Merajut silaturrahmi dan mempererat kerukunan umat beragama, BKTM Aipda Dadan Juanda mengunjungi kediaman Agung mantan ketua Kapel Santo Thomas di Jalan Surakarta RT 24 Desa Giriwinangun Kecamatan Rimbo Ilir Kabupaten Tebo, Selasa (1/1/2019).

Baca Juga :  Polres Tebo Bersama Instansi Terkait Siap Amankan Idul Fitri

BKTM Aipda Dadan Juanda mengatakan, kerukunan umat beragama cukup tinggi di Rimbo Ilir dan Kabupaten Tebo pada umumnya. Seperti pada moment tahun baru warga non kristiani mengunjungi dan bersilaturrahmi kerumah warga kristiani.

“Saling menghormati dan menghargai sehingga tercipta hubungan harmonis satu sama lain. Baik seagama maupun beda agama kebersamaan tetap terjaga. Mari jaga kerukunan umat beragama, persatuan dan kesatuan serta ciptakan suasana kondusif,” ungkap BKTM Aipda Dadan.

Baca Juga :  Truk Canter Diduga Berisi Pupuk Ditinggal Sopirnya di Depan Rumah Makan?

Hal senada, disampaikan oleh Agung Sesepuh Katolik Mantan Ketua Kapel Santo Thomas Rimbo Ilir menuturkan, pihaknya membenarkan persatuan dan kesatuan serta kerukanan umat beragama tetap terjaga dengan kokoh.

“Terimakasih bapak Bhabinkamtibmas dan warga non kristiani, yang telah berkunjung bersilaturrahmi kerumah kita dalam suasana tahun baru ini,” ucap Agung. (asa)