SIDAKPOST.ID, TEBO – Setelah dilaksanakan selama sepekan, kegiatan kursus kader pramuka mahir dasar (KMD) tingkat penegak akhirnya resmi ditutup, bertempat di Lapangan Bumi Perkemahan Punti Kalo Kecamatan Sumay Kabupaten Tebo, Minggu (15/9/2019).
Penutupan kursus atau penataran KMD dilakukan oleh Ka Kwarcab Tebo yang di wakili oleh Waka Bina Wasa Witentireli dalam sambutannya mengatakan, setelah selesai mengikuti kursus atau penataran ini diharapkan para peserta dapat menjadi pembina di daerahnya masing-masing.
“Diharapkan nantinya bisa berkerjasama dengan para pengurus Kwarda ataupun Kwarcab didaerah, mari kita membina adik-adik Pramuka untuk menjadikan generasi intelektual dan baik nantinya,” tutur Witentireli.
Imbuh Witentireli, dalam kondisi kabut asap tetap semangat dan serius peserta KMD mengikuti kursus, sebanyak 43 peserta dinyatakan lulus 100 persen. Antusias peserta dan komitmen, kwartir ranting dan gugus depan juga tinggi.
“Selamat dan sukses pada peserta terbaik Kak Fitri dan Iswarni dari Kwaran Sumay ,Kak Sugito dari Kwaran Rimbo Bujang dan Meri dari kwaran Tengah Ilir. Semoga 43 pembina Pramuka penegak yang lulus berkomitmen menjadi pembina pramuka sejati, hingga terwujud 1000 Pramuka garuda di kwarda Jambi,” pungkas Witentireli.
Andiyan Antono selaku peserta utusan dari Kwartir Ranting Rimbo Bujang dikonfirmasi mengatakan, Akhirnya kegiatan selama satu minggu ini secara resmi telah selesai dan ditutup.
“Banyak kenangan yang kami terima selama mengikuti kegiatan Penataran ini, yang nantinya akan kami tularkan kepada seluruh adik-adik Pramuka di Kabupaten Tebo,” kata Andiyan Antono.