KPU Tebo Distribusikan Logistik Pemilu, H – 1 Akan Rampung Sampai ke TPS

SIDAKPOST.ID, TEBO – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tebo sudah mendistribusikan logistik Pemilu serentak Pileg dan Pilpres , pelepasan logistik Pemilu ini sejak 13 April 2019 kemarin yang dilakukan di halaman KPU Kabupaten Tebo Provinsi Jambi.

Sampai dengan hari ini (H – 2) Pencoblosan, pendistribusian logistik Pemilu oleh KPU Tebo sudah sampai di Sembilan Kecamatan di Kabupaten Tebo. Sedangkan untuk Tiga Kecamatan lagi baru besok 16 April 2019 logistik Pemilu akan sampai.

Ketua KPU Kabupaten Tebo Basri,S,Ag di konfirmasi sidakpost.id menyebutkan, pihaknya membenarkan pendistribusian logistik Pemilu 2019 hari ini sudah sampai di Sembilan Kecamatan dalam Wilayah Kabupaten Tebo.

Baca Juga :  Kapolda Jambi Teken MoU Dengan Bawaslu

“Logistik Pemilu 2019 sudah sampai dengan lancar dan aman di Sembilan Kecamatan, sisanya tiga Kecamatan yaitu Kecamatan Tebo Tengah, Rimbo Bujang dan Rimbo Ulu dipastikan logistik sampai 16 April 2019 (H – 1) pencoblosan, ” jelas Ketua KPU Tebo Basri, Senin (15/4/2019).

Baca Juga :  Koptu Syafarudin Koramil 416-07/RB, Ajak Pemuda Cintai Olahraga

Dikatakannya, untuk tiga Kecamatan yakni Tebo Tengah, Rimbo Bujang dan Rimbo Ulu sengaja pendistribusian logistik debgan jadwal terakhir mengingat jarak tempuhnya lebih dekat dan medannya diperkirakan lancar tidak ada hambatan.

“Kita dapat pastikan pendistribusian logistik Pemiliu berjalan lancar dan aman, besok H – 1 16 April 2019 semua logistik Pemilu sudah sampai ke TPS di KabuPaten Tebo,” pungkasnya. (asa)