KPU Bungo, Sukses Gelar Rapat Pleno Pengundian Nomor Urut Paslon

SIDAKPOST.ID, BUNGO –  Rapat pleno Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bungo, sukses menggelar pengundian nomor urut pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bungo di Amaris Hotel, Kamis (24/09) kemarin.

Proses pengundian nomor urut tersebut ketat dengan protokol kesehatan covid-19 dan tamu undangan yang masuk juga dibatasi. Karena pihak KPU menyiapkan siarng langsung lewat televisi di ruang tunggu hotel.

“Alhamdulillah, pengundian nimor urut berjalan lancar. SZ-Erick dapat nomor 1 dan Hamas-Apri nomor 2. Setelah dapat nomor urut baru nanti akan masuk ke tahap kampanye,” kata Ketua KPU Bungo M. Bisri, Jumat (25/09).

Baca Juga :  Kota Muara Bungo Sepi Lebaran Pertama Idul Fitri 1444 Hijriah

Bisri juga menyebutkan, dengan sudah ditetapjan calon dan pencabutan nomor urut maka, kedua pasangan sudah resmi menjadi calon Bupati dan Wakil Bupati Bungo periode 2021-2024.

“Sekarang kita sedang proses data DPS dan sudah dimumumkan setelah data DPS nanti barulah masuk ke DPT. Kami juga mengajak semua elemen untuk ikut mensukseskan pilkada Bungo dan Jambi, ” ucap Bisri.

Baca Juga :  Peredaran Sabu di Bungo Semakin Parah, Sepekan 12 Tersangka Diringkus Polisi

Dikatakan, proses pilkada tahun ini juga berbeda dengan pilkada tahun sebelum sebekumnya. Karena mulai dari petugas hingga masyarakat tetap patuh terhadap prorokol covid-19. Dengan pakai masker dan cuci tangan.

“Alhamdulillah, dari hasil koordinasi kita ke pihak gugus tugas tetap berjalan baik. Sehingga proses pilkada berjalan lancar,” tegasnya. (adv/zek)