SIDAKPOST.ID, TEBO – Peduli terhadap sesama, Kaposek Vll Koto Ilir beserta ibu-ibu Bhayangkari santunin korban kebakaran di Rt 18 Dusun Pulau Musang Desa Teluk Kepayang Pulau Indah (TKPI ) Minggu (1/09/2019).
Kedatangan Kapolsek bersama ibu-ibu Bhayangkari disambut langsung oleh Arpan Toni (30) warga Desa TKPI yang rumahnya terbakar pada minggu (31/8) kemarin.
Kapolsek Vll Koto Ilir Ipda Irvan Pane didampingin oleh ibu Bhayangkari mengatakan, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian kepada sesama.
“Ini merupakan bentuk kepedulian kita terhadap sesama agar tercipta hubungan harmonis Polri dan masyarakat,” kata Kapolsek.
Dikatakannya, bersama ibu Bhayangkari Polsek Vll Koto ilir memberikan sedikit bantuan bagi korban kebakaran rumah yang menimpa keluarga bapak Arpan Toni, bantuan tersebut berupa paket sembako.
“Semoga dengan bantuan yang kami berikan bisa meringankan beban korban kebakaran tersebut. Atas nama keluarga besar Polsek VII Koto ilir turut Prihatin terhadap Musibah kebakaran rumah warga tersebut,” ucap Irvan Pane.
Sementara Arpan Toni Warga Desa TKPI mengatakan, atas nama keluarga dirinya mengucapkan terimah kasih banyak ke polisi karena Kapolsek dan Bhayangkari telah peduli atas musibah yang sedang dia terima.
“Semiga niat baik semua itu, dibalas oleh allah SWT. Kami sangat terharu Kapolsek dan Bhayangkari telah peduli dengan hal ini. Semoga segala urusan Polsek VII Koto Ilir dimudahkan oleh Allah SWT,” ucapnya. (nwr)