SIDAKPOST.ID, BUNGO – Jelang giat TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-117, Kodim 0416 Bungo Tebo, menggelar Coffee Morning dengan para Jurnalis yang ada di wilayah Bungo, di Makodim, Selasa (27/06/2023).
Coffee morning kali ini dihadiri perwira staf kodim, seluruh Jurnalis baik catak, online, televisi, serta organisasi perusahaan pers dan organisasi wartawan di wilayah Bungo.
Dandim 0416 Bute Inf Letkol Evid Nirwan dikonfirmasi sidakpost.id mengatakan, tak lama lagi akan digelar TMMD ke-117 di Talang Selungko, Kecamatan Bathin II Pelayang, kabupaten Bungo.
“Dalam pelaksanaannya nanti ada sasaran non fisi dan sasaran fisik yang digelar Juli 2023. Untuk itu, perlu kerja sama dengan awak media untuk mempublikasikan setiap kegiatan yang berjalan,” kata Letkol Evid.
Pada dasarnya kata Letkol Evid semua itu perlu diketahui oleh masyarakat luar agar setiap program kegiatan bisa diketahui di lokasi TMMD nanti. Besar harapan semua jurnalis yang di Bungo bisa meliput TMMD.
“Seperti TMMD yang lalu, kita juga akan ada lomba karya jurnalistik liputan TMMD, tentu setiap perlombaan ada nominasi yang harus dilalui. Ya, palingan tidak jauh berbeda dari yang sudah sudah,” katanya.
Ketua JOIN Bungo, Achmad Mubarak saat diminta tanggapan terkait Coffee morning jelang TMMD ke-117 Kodim 0416/Bungo Tebo mengatakan, mengapresiasi Coffee morning yang dilaksanakan oleh Dandim.
“Semoga kegiatan seperti ini berjalan terus menerus sehingga silaturahmi Jurnalis dan TNI AD, dalam hal ini Kodim 0416 Bungo Tebo terjaga dengan baik. Terkait TMMD tentu kami sangat mendukung agar setiap kegiatan di publikasikan di media yang ada di Bungo,” tutupnya. (eln)