SIDAKPOST ID, JAMBI – Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Jambi, dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Palang Merah Indonesia Ke -77 Tahun Sekaligus Penutupan Kegiatan Ajang Lomba Wira Madya ( Alawiyah ) ke- III se-Provinsi Jambi. Berlangsung Auditorium Kampus UIN Jambi Mendalo, Sabtu (17/09/2022).
Turut hadir pada kegiatan ini, Wakil Gubernur Jambi Abdullah Sani, Ketua PMI Provinsi Jambi, Hasan Basri Agus, Rektor UIN STS Jambi Su’aidi Asyari berserta jajaran, Komandan UKK KSR PT UIN STS Jambi Saydeni Akbar berserta jajaran, unsur forkopimda dan PMI Kabupaten/ Kota serta tamu undangan lainya.
Baca Juga : PMI Jambi Gelar Musyawarah Tahun 2022
Komandan UKK KSR PMI PT UIN STS Jambi, Saydeni Akbar dalam sambutannya, katakan ucapan terimakasih kepada peserta yang sudah bekerjasama atas terlaksananya kegiatan ini dan juga pihak kampus yang telah membantu penuh
“Terima kasih atas dukungan dan bantuan yang di berikan oleh semua pihak terutama Kampus dan PMI Provinsi Jambi,” ucapnya.
Su’aidi Asyari, selaku Rektor UIN Jambi, Jelaskan di kampus Uin kedepan akan ada 7 program studi baru, dan 6 gedung baru yang akan disiapkan.
“Kedepan kami siap menjadi tempat perlombaan di Jambi khusus bidang olahraga, dan lainya yang di adakan di tingkat se-Provinsi Jambi,” ujarnya.