SIDAKPOST.ID, TEBO – Bertempat di SMAN 7 Kabupaten Tebo Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) dan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN), Kamis (7/7/2017).
Acara di buka Oleh Kepala UPTD Dikbud Rimbo ilir Suyono,S.Pd dalam sambutannya berharap acara ini dapat terselenggara dengan baik untuk memacu prestasi.
”Jaga sportifitas dan selamat bertanding, sebab siapapun yang menang adalah duta Kabupaten Tebo di kancah O2SN dan FLS2N tingkat Provinsi Jambi mendatang, ”ungkap Suyono, sekaligus membuka acara FLS2N dan O2SN Tebo.
Sementara Itu, Ketua Panitia Sularno, S.Pd sekaligus Ketua MKKS SMA Tebo yang juga Kepala SMAN 7 Tebo pada sidakpost.id, dikonfirmasi mengatakan, Ia berharap Gelar Lomba pertandingan O2SN dan FLS2N, berjalan sesuai jadwal tanpa ada halangan dan mampu mendapatkan bibit bibit unggul dalam menghadapi O2SN dan FLS2N tingkat Propinsi.
”Bahwa lomba kali ini untuk FLS2N ada 7 cabang Lomba seni yakni tari membaca puisi,vokal solo, gitar solo, monolog dan seni Kria. Sedangkan untuk O2SN kali ini mempertandingkan cabang antara lain Renang,pencak silat, bulu tangkis, lompat jauh dan Lari sprint 100 m,”Pungkas Sularno. (zam)